Assalamualaikum
Wr. Wb
Selamat pagi para hadirin yang berada disini, selamat pagi para panitia lomba pidato bulan bahasa, dan selamat pagi para juri yang saya hormati.
Selamat pagi para hadirin yang berada disini, selamat pagi para panitia lomba pidato bulan bahasa, dan selamat pagi para juri yang saya hormati.
Puji
dan syukur tak lupa kita curahkan kehadirat Allah swt. yang telah memberikan rizki
nya supaya kita bisa menghadiri acara pada pagi hari ini dengan keadaan sehat
sentausa.
Para hadirin sekalian, pada kesempatan ini saya akan menyampaikan sebuah pidato yang bertemakan “sumpah pemuda”.
Wahai
Pemuda-pemudi Indonesia
88 tahun yang lalu tepatnya hari ini pada tanggal 28 otober 1928. Seluruh perwakilan pemuda-pemudi Indonesia berkumpul dengan semangat nasionalisme yang tinggi untuk mencapai kemerdekaan Indonesia.
88 tahun yang lalu tepatnya hari ini pada tanggal 28 otober 1928. Seluruh perwakilan pemuda-pemudi Indonesia berkumpul dengan semangat nasionalisme yang tinggi untuk mencapai kemerdekaan Indonesia.
Pertemuan
ini kemudian menghasilkan sebuah sumpah pengikat persatuan seluruh
pemuda-pemudi Indonesia. Sumpah tersebut dikenal sebagai Sumpah Pemuda.
Wahai
pemuda-pemudi Indonesia,
Kita sebagai pemuda-pemudi Indonesia hendaknya bersyukur dengan keadaan kita sekarang, karena kita hanya tinggal menikmati kemerdekaan. Tapi meskipun begitu, bukan berarti kita tidak melakukan apa-apa. banyak hal yang harus kita lakukan untuk melanjutkan perjuangan para pendahulu kita.seperti berpresatasi dan memberikan kontribusi yang nyata kepada bangsa yang kita cintai ini.
Kita sebagai pemuda-pemudi Indonesia hendaknya bersyukur dengan keadaan kita sekarang, karena kita hanya tinggal menikmati kemerdekaan. Tapi meskipun begitu, bukan berarti kita tidak melakukan apa-apa. banyak hal yang harus kita lakukan untuk melanjutkan perjuangan para pendahulu kita.seperti berpresatasi dan memberikan kontribusi yang nyata kepada bangsa yang kita cintai ini.
Banyak hal positif yang
bisa kita lakukan sebagai seorang pemuda. Salah satunya dengan berprestasi.
Bukan hanya berprestasi disekolah, melainkan berprestasi di dunia
internasional. Dengan begitu kita bisa membuktikan pada Negara lain bahwa
pemuda Indonesia patut diakui dunia. Selain berprestasi, hendaknya pemuda Indonesia
menerapkan sikap satu kesatuan sesama pemuda, sehingga seluruh pemuda Indonesia
dapat bersatu menjadikan bangsa Indonesia semakin maju.
Marilah kita jadikan
momen peringatan sumpah pemuda ini untuk kembali mempersatukan seluruh pemuda
pemudi di Indonesia dan kembali kepada semangat persatuan, jadilah pemuda yang
kreatif dan berguna bagi bangsa Indonesia. Dan yang terakhir jadilah pemuda
yang taat kepada tuhan.
Dan untuk yang terakhir,
saya ingin mengajak seluruh pemuda-pemudi Indonesia untuk bersama sama
membangun Indonesia yang lebih baik lagi untuk masa depan. Marilah kita
tunjukan kepada Dunia bahwa pemuda-pemudi Indonesia lebih baik dari sebelumnya.
Hari ini, kita harus
mengingat betapa beraninya pemuda-pemudi Indonesia 88 tahun yang lalu. Jadi,
kita sebagai penerus pemuda-pemudi Indonesia dan sebagai masa depan bangsa
Indonesia harus membuktikan bahwa kita bisa melanjutkan perjuangan para
pendahulu kita untuk membuat Indonesia lebih baik dan lebih baik lagi.
Mungkin sekian untuk
pidato saya kali ini, mohon maaf bila ada kesalahan kata, dan terimakasih untuk
perhatinnya sekalian.
Wassalamualaikum Wr. Wb.
Salam Hangat
Yian
Salam Hangat
Yian
0 Comments:
Posting Komentar